Keberlimpahan Yang Menakjubkan

verse

Barangsiapa yang mengerjakan amel saleh, baik-laki maupun perempuan dalam keadaan beriman, maka sesungguhnya kehidupan yang baik dan sesungguhnya akan Kami beri balasan kepada meraka dengan pahala yang lebih baik dari apa yang telah mereka kerjakan. (QS. An-Nahl, 16:97)

Masa Keemasan akan menjadi masa yang melimpah berkecukupan untuk semua orang. Tiap-orang orang akan puas dengan apa yang didapat sesuai dengan keperluannya. Penemuan teknologi pertanian menjadikan barang- barang melimpah dan akan menghapuskan kelaparan selamanya. Setiap orang akan terpenuhi semua kebutuhan hidupnya. Bumi akan melayani manusia, teknologi pertanian akan mengarah kepada salah satu teknik peningkatan produksi tanaman dengan hasil yang melimpah dan ramah lingkungan.

Setiap orang percaya, seseorang akan menerima imbalan besar untuk setiap kebaikan yang mereka lakukan, imbalan kebaikan di dunia dan imbalan kebaikan akhirat kelak.

Karunia yang berlimpah akan mencapai setiap sendi kehidupan sebagai rahmat Allah yang akan diberikan kepada mereka yang hidup sesuai dengan ajaran nilai-nilai moral Al-Qur'an.

Setiap perbuatan baik yang mereka lakukan menjadi ke-beruntungan yang besar dan pasti kembali kepada mereka. Allah menjelaskan, dengan iman, orang yang membelanjakan harta untuk kepentingan dijalan Allah akan mendapatkan pahala yang besar:

Perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah[166] adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui. (QS. Al-Baqarah, 2:261)

Banyak hadits mengungkapkan bahwa akan ada hasil panen tanaman dan barang-barang akan melimpah secara tak terduga, dan semuanya didistribusikan tanpa diukur:

Selama kurun waktu ini, umatku akan menuju kehidupan yang tentara dan nyaman, yang tidak pernah dikenal sebelumnya. (Tanah ini) akan mengeluarkan hasil panen dan tidak akan menariknya kembali. 2

Pada hari akhir akan ada seorang pemimpin (khalifah) yang akan menyalurkan kekayaan tanpa menghitungnya. 3

Umatku yang baik atau jahat, semua mendapat berkah. Dengan sesuatu yang menakjubkan. Allah mengirimkan hujan lebat, tanah yang luas akan menghasilkan kemelimpahan dari tanaman dan harta benda akan melimpah dimana-mana. 4

Pada masa ini umatku akan menikmati kebahagiaan yang menakjubkan. Langit mencurahkan hujan kepada mereka, bumi tidak menahan apapun dari tanaman, dan kekayaan akan tersedia bagi semua orang. Seorang pria berdiri dan berkata, "Berikan sesuatu kepada saya, al Mahdi!" dan Dia akan berkata, "Ambillah." 5

Orang yang baik dan yang jahat semua mendapat berkah, dengan keberkahan yang mereka tidak pernah melihat sebelumnya. Meski hujan lebat, tidak terbuang dengan percuma. Tanah menjadi subur dan tanaman tumbuh dengan subur, tanpa menahan satu bijipun. 6

Tanah akan melimpahkan semua isinya. .7

Pasti, harta benda akan melimpah, mengalir seperti air. Tetapi tidak seorang pun akan (membungkuk) untuk mengambilnya.8

Cara Mencapai Kemakmuran

Seseorang menabur beberapa benih gandum, dan menuai kembali 700. Seseorang akan menebar segenggam benih, dia akan menuai 700 genggam. Meski hujan turun lebat, tidak ada yang percuma. 9

Hadits ini mengacu kepada peningkatan produksi pertanian yang akan terjadi di Hari Akhir dengan beralih menuju pertanian modern, berkembangnya teknik pertanian baru, perbaikan kualitas bibit pertanian. Bendungan dan danau-danau buatan dibangun untuk menampung air hujan secara efesien sebagai simpanan air di masa kemarau.

Perkembangan teknologi yang pesat di berbagai bidang, termasuk pertanian dan perkebunan, telah meningkatkan produktivitas dan kualitas produk kedua bidang tersebut secara signifikan. Perkembangan teknologi, khususnya di bidang genetika dan tekno-logi nutrisi tanaman menyebabkan revolusi dalam teknologi per-tanian. Peningkatan produktivitas ini akan terus di pacu hingga menuju puncaknya pada masa keemasan.

garden
 

HAdith Nabi SAW menggambarkan MasaKeemasan sebagai berikut: Selama hari-hari terakhir dari umatku, MAhdi akan muncul. Allah mencurahkan banyak hujan dan bumi akan mengeluarkan berbagai tumbuhan dan mengeluarkan kekayaannya (HR al Hakim)

Masa Keemasan adalah sebuah masa ketika tanaman pangan dan kekayaan akan melimpah, pada masa ini kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi akan menyadiakan produk berteknologi tinggi dan hasil tanaman pangan yang tahan lama.

Peningkatan Produktifitas Tanaman

Pembangunan di sektor pertanian akan berkembang pesat untuk mencukupi kebutuhan pangan. Saat ini hanya sebagian kecil masyarakat yang bisa menikmati kemajuan teknologi, tetapi menjeleng masa keemasan, semua orang tanpa memandang suku, usia, bahasa, pria atau wanita, semua akan menikmati kemajuan teknologi. Tidak ada seorangpun dapat menikmati hak istimewa, semua orang kaya atau miskin akan mempunyai akses yang sama untuk layanan ini. Tak ada lagi kemiskinan atau kelaparan. Kemakmuran dan kesejahteraan akan menandai era ini.

Teknologi pertanian beralih menuju kepada sebuah sistem pertanian dengan hasil yang lebih sehat dan berkualitas, lebih enak, lebih awet dan hasil yang melimpah. Perkembangan penelitian ilmiah di bidang genetika dan teknologi nutrisi mengarah kepada pencapaian ini. Perkembangan teknologi yang pesat dan melimpahnya sumberdaya alam akan membawa manusia mencapai kemakmuran bersama.

 Ilmu genetika akan di aplikasikan secara luas untuk peningkatan produksi pangan. Gen yang menyebabkan kerugian produksi tanaman dapat dihilangkan, kualitas dan daya tahan tanaman dapat ditingkatkan. Metode ini memastikan produksi tanaman tahan terhadap air garam dan iklim yang ekstrim dan akan mengakibatkan sebuah revolusi di bidang pertanian. Tingkat kandungan protein atau vitamin dapat ditingkatkan dengan menyuntikkan potongan-potongan DNA ke dalam sel.

Metode yang sama dapat menghasilkan tanaman yang tahan terhadap hama, herbisida, penyakit, cuaca ekstrim atau tanah yang miskin unsur hara. Penelitian genetika benih berupaya untuk menyempurnakan sistem pembenihan sehingga secara kualitas menyempurnakan benih yang ada saat ini dan secara kuantitas ketersediaannya mendukung industri pertanian sepanjang tahun. Penelitian ini akan membawa kemakmuran dan hasil pertanian yang melimpah.

Menjelang hari akhir, berlakunya ajaran nilai-nilai moral Al-Qur'an akan memastikan bahwa setiap orang akan menerima lebih dari yang diminta. Barang-barang sangat berlimpah, setiap orang akan menerima semua yang mereka minta. Allah memberikan kehidupan yang melimpah bagi hambanya yang mengamalkan nilai moral yang unggul dari ajaran Al-Qur'an. Dia menjanjikan keberkahan besar di dunia ini dan seterusnya.

Barangsiapa yang mengerjakan amal saleh, baik laki-laki maupun perempuan dalam keadaan beriman, maka se-sungguhnya akan Kami berikan kepadanya kehidupan yang baik dan sesungguhnya akan Kami beri balasan kepada mereka dengan pahala yang lebih baik dari apa yang telah mereka kerjakan. (QS. An-Nahl, 16:97)

Seperti di bidang genetika, para peneliti berusaha untuk menghasilkan buah dan sayuran segar yang dapat disimpan lebih lama dan bidang perkebunan yang dapat berproduksi dalam iklim yang ekstrim. Daya simpan jangka panjang dan pengawetan makanan, serta penanganan kerugian pasca panen, akan menjadi tanda dari banyaknya orang yang akan menikmati melimpahnya hasil-hasil pertanian.

Hasil terobosan teknologi dan metode baru (misalnya, radiasi, suhu tinggi, tekanan tinggi, dan studi genetika) akan menekan pertumbuhan bakteri sehingga membuat daya simpan makanan lebih lama.

Radiasi gamma atau elektron, misalnya, mengurangi dampak negatif dari agen mikroba, bakteri, dan jamur penyebab penyakit. Makanan yang cocok dengan metode itu menjadi tahan lama dan tidak mengandung risiko keracunan makanan.

Makanan olahan dapat dipertahankan citarasa, kesegaran, aroma dan warnanya dalam bentuk yang sangat mirip dengan keadaan alaminya. Strawberry aman disimpan dalam lemari es selama berbulan-bulan, dan kentang dapat disimpan untuk waktu yang lama dengan aman.

Proses ini akan akan terus berlanjut dan memastikan pemanfaatan sumber daya yang ada secara optimal dan bijaksana. Seperti perkembangan teknik pertanian modern, sebagai tahap awal, hari ini telah diaplikasikan secara terbatas. Teknik ini secara alamiah sangat efektif dalam mempertahankan bahkan meningkatan kesuburan tanah, melihat hasil yang melimpah teknis budidaya ini akan di aplikasikan secara luas. Orang akan dapat mengalokasikan sumber daya dengan bijak dan meminimalkan limbah sehingga petani mampu meningkatkan kuantitas hasil sekaligus mendongkrak kualitas produk pertanian

Pada Masa Keemasan, teknologi akan melayani manusia, dan keberkahan akan dirasakan merata oleh semua orang tanpa memandang etnis, masyarakat dan negara. Bangsa dan budaya yang berbeda-beda, semua akan mendapatkan keuntungan dari teknologi secara merata, setiap orang menikmati hasil usahanya.

Kepatuhan kepada nilai moral Al-Qur'an dalam arti yang sebenarnya akan memastikan bumi menjadi gambaran taman Surga. Bagi Muslim sejati mereka berusaha tanpa putus asa dan menyerahkan urusan hasilnya kepada Allah, sehingga mereka menjalani karunia kehidupan yang penuh berkah dan merasakan ketenangan jiwa.

fieldsfields

Berkat perkembangan teknologi yang terjadi pada Masa Keemasan kualitas benih dan sitem irigas akan meningkat pesat. Dengan cara ini beberapa gurun pasir akan menjadi subur dan hasil panen akan meningkat.

Keuntugan lain teknologi pertanian adalah satelit yang akan terus memantau lahan pertanian. Fotografi udara akan mendeteksi sejak dini kemungkinan segala jenis potensi ancaman bagi tanaman. Kondisi tanaman, air bawah tanah, sumber daya mineral dan hama dipantau lewat satelit. (Kanan) Lahan yang diserang hama terdeteksi warna di satelit. Pada hari ini, pemikiran satelit untuk memantau pertanian diterapkan di negara Amerika dan telah berhasil dibuktikan. Studi genetika fokus untuk menghasilkan lebih banyak bahan pangan yang tahan lama dengam kandungan vitamin yang tinggi..

Penghijauan Kembali Gurun Pasir

Tanda lain ke-berlimpahan Masa Keemasan adalah proyek penghijauan kembali gurun pasir. Pentingnya proyek ini karena luasan gurun pasir mencapai 43 persen luasan daratan. Kurangnya pasokan air menghambat produksi pertanian di lahan pasir. Teknologi untuk menyediakan pasokan air akan di terapkan guna menyuburkan kembali gurun pasir. Proyek penghijauan lahan pasir akan merubah gurun yang kering menjadi lahan pertanian yang subur. Disana ada harapan baru untuk menghapuskan bencana kelaparan diberbagai negara.

Sistem irigasi yang kendalikan komputer  mengalirkan air langsung ke akar tanaman dan mencegah bahkan setetes airpun terbuang sia-sia. Teknik ini memungkinkan produksi pertanian di padang pasir. Penggunakan teknologi pemurnian air penting untuk memproses air laut guna mendukung pertanian di lahan pasir. Air dari banjir di kelola sedemikian rupa sehingga menyediakan cukup cadangan air, pengelolaan air menjadi dasar dari teknologi pertanian di lahan pasir.

Pemanfaatan lahan pasir menjanjikan keuntungan besar bagi perekonomian negara. Rasulullah SAW merujuk pemanfaatan air secara produktif, sebagai berikut:

Orang yang baik dan yang jahat semua mendapat ke-berkahan, dengan keberkahan yang mereka tidak pernah lihat sebelumnya. Meski hujan lebat, tidak terbuang dengan percuma. Tanah dan tanaman tumbuh subur, tak menahan satu bijipun. 10

Hidroponik (menumbuhkan tanaman tanpa media tanah) adalah cara lain untuk penghijauan lahan pasir. Di Masa Keemasan, cara ini sangat membantu khususnya didaerah beriklim buruk dan berpenghasilan rendah. Metode yang sudah diterapkan di beberapa wilayah ini memungkinkan sayuran tumbuh subur di gurun dan cukup membantu di tanah yang menderita kekeringan. Aquaponik (menumbuhkan tanaman dengan media air) menawarkan banyak keuntungan. Suplai nutrisi untuk tanaman bisa diatur sesuai kebutuhan. Keuntungan lain air tidak mengandung mikroba seperti yang banyak terdapat pada media tanah.

Biaya Hidup Tinggi dan Kemiskinan Akan Berakhir

Pada Masa Keemasan semua semua orang bisa kaya, semua orang menerima lebih dari yang mereka butuhkan. Tanpa diukur atau dihitung. Tingginya biaya hidup dan kemiskinan adalah gambaran utama dari masa sebelum masa keemasan, yamg miskin menjadi semakin miskin sedangkan yang kaya akan menjadi tambah kaya. Gambaran ini juga ditekankan dalam sebuah hadits:

Kemiskinan akan menyebar. 11

Allah mengirimkan kelaparan dan kemiskinan untuk memperingatkan orang-orang yang jauh dari agama. Sekiranya mereka beriman, mereka akan mendapatkan pertolongan dan menjalani ujian dengan keteguhan jiwa sepanjang hidup mereka. Sesungguhnya Allah melimpahkan kekayaan yang luar biasa, ketenangan jiwa, dan kemakmuran bagi umat Islam dengan sebab iman dan bersungguh-sungguh di jalan-Nya. Sebaliknya, Dia mengirimkan kesulitan dan penderitaan agar orang-orang yang ingkar itu kembali kepada Allah. Sikap ingkar kepada Allah menyeret mereka kepada berbagai masalah termasuk kelaparan dan ketakutan. Allah berfirman tentang Indahnya Keadilan:

Telah nampak kerusakan di darat dan di laut disebabkan karena perbuatan tangan manusia, supaya Allah me-rasakan kepada mereka sebahagian dari (akibat) perbuatan mereka, agar mereka kembali (ke jalan yang benar). (QS. Ar-Ruum, 30:41)

Allah memberikan contoh Fir'aun dan para pengikutnya, karena kufur kepada Allah mereka ditimpa kekeringan dan krisis pangan. Allah menimpakan kekeringan kepada Fir'aun dan kaumnya setelah mereka menikmati harta kekayaan dan kekuasaan:

Dan sesungguhnya Kami telah menghukum (Fir'aun dan) kaumnya dengan (mendatangkan) musim kemarau yang panjang dan kekurangan buah buahan, supaya mereka mengambil pelajaran. (QS. Al-A'raaf, 7:130)

Dalam Al-Qur’an, Allah menyebut golongan ini dengan sebutan orang-orang kafir:

Dan Allah telah membuat suatu perumpamaan (dengan) sebuah negeri yang dahulunya aman lagi tenteram, rezkinya datang kepadanya melimpah ruah dari segenap tempat, tetapi (penduduk)nya mengingkari nikmat-nikmat Allah; karena itu Allah merasakan kepada mereka pakaian[841] kelaparan dan ketakutan, disebabkan apa yang selalu mereka perbuat. (QS. An-Nahl, 16:112)

Allah menyatakan alasan mengapa Dia menjadikan orang-orang kafir itu susah dan gelisah:

Dan barangsiapa berpaling dari peringatan-Ku, maka sesungguhnya baginya penghidupan yang sempit. (QS. Taahaa, 20:124)

Masyarakat orang-orang yang berpaling dari peringatan rasul dan bersikeras dengan penolakan selalu mengalami kesulitan dan kesempitan dalam hidup. Muslim sejati dengan iman atas petunjuk Al-Qur'an dan As-Sunah akan dilimpahi keberkahan.

Rasulullah SAW bersabda bahwa orang akan hidup dalam berkah, khususnya menjelang Hari Akhir:

Suatu masa akan datang ketika seorang manusia dengan kekayaan emas di tangannya berjalan dan tidak me-nemukan seorang pun yang mau menerima sedekah itu. 12

Kemudian umatku akan dirahmati, jumlah binatang akan meningkat dan tanah akan menghasilkan berbagai buah-buahan. 13

Pasti, harta benda akan melimpah, mengalir seperti air. Tetapi tidak seorang pun akan (membungkuk) untuk mengambilnya. 14

deserts

Pertanda lain penghijauan gurun pasir mengikuti hadits: "Setiap jengkal tanah akan di tanami" (Al-Isha'al li-ashrat al-sa'ah, h.255) Jika dipertimbangkan, gurun pasir menutupi lebih dari 43% luas seluruh daratan, kita paham peran penting penghijauan gurun pasir untuk mengatasi kelaparan di banyak nagara.

Hidroponik menumbuhkan canaman tanpa media tanah) adalah cara lain untuk penghijauan lahan pasir. Di Masa Keemasan, cara ini sangat membantu khususnya didaerah beriklim buruk dan berpenghasilan rendah. Metode yang sudah diterapkan di beberapa wilayah ini memungkinkan sayuran tumbuh subur di gurun da n cukup membantu di tanah yang menderita kekeringan. Aquaponik (menumbuhkan tanaman dengan media air) me newarkan banyak keuntungan lain air tidak mengandung mikroba yang terdapat pada tanah.

Sistem irigasi yang di monitor komputer yang mengarahkan air langsung ke akar tanaman, tanpa setetes airpun terbuang percuma adalah temuan teknologi yang mendukung usaha budidaya pertanian di gurun pasir. Teknologi ini akan tersedia secara laus di Masa Keemasan.

 

Catatan Kaki

2. Ibn Majah.

3. Muslim.

4. Al-Muttaqi al-Hindi, Al-Burhan, p. 16.

5. At-Tabarani.

6. Ibn Hajar al-Haythami, Al-Qawl al-Mukhtasar fi `Alamat al-Mahdi al-Muntazar, p. 23.

7. Ibid., p. 45.

8. Ibn Majah.

9. Ibn Hajar al-Haythami, Al-Qawl al-Mukhtasar, p. 24.

10. Ibid., p. 23.

11. Mukhtasar Tazkirah Qurtubi, p. 457.

12. Ibid., p. 462.

13. Ibn Hajar al-Haythami, Al-Qawl al-Mukhtasar, p. 26.

14. Mukhtasar Tazkirah Qurtubi, p. 464.

 

BAGIKAN
logo
logo
logo
logo
logo
Unduhan
  • Pengantar
  • Isyarat Bahwa Ajaran Nilai Al-Qur'an Akan Berlaku
  • Masa Keemasan
  • Keberlimpahan Yang Menakjubkan
  • Perkembangan Pesat di Bidang Teknologi
  • Kemajuan di Bidang Sains
  • Karya Seni pada Masa Keemasan
  • Cita Rasa Seni Dan Suasana Di Surga
  • Keindahan Hidup Karena Menerapkan Ajaran Nilai Moral Al-Qur'an
  • Keadilan Pada Masa Keemasan
  • Kehidupan Sosial dan Bermasyarakat
  • Agama Dikembalikan seperti Semula
  • Kesimpulan